Posts

Showing posts from May, 2019

Teknologi dan Keamanan Siber: Batasan Baru

Image
"Dewasa ini, akuntan memiliki peran penting dalam membantu mencegah penipuan dan melindungi perusahaan dari beragam bentuk kejahatan  siber . Mereka dapat membantu mengidentifikasi dan mengurangi risiko terkait penipuan di lingkup internal, eksternal, pembuat kebijakan, dan menjaga reputasi perusahaan," ujar Bond. Bond menjelaskan, perkembangan yang cepat dari  komputasi awan  dan kebebasan karyawan untuk menggunakan perangkat mereka sendiri untuk mengakses sistem bisnis, meningkatkan kerentanan sistem yang sebelumnya sulit diakses. "Organisasi menghadapi beragam masalah baru yang terus mengancam, seperti virus (malware), serangan terhadap infrastruktur, pembobolan data, dan penipuan pembayaran (fraud)," jelas Bond. "Kejahatan siber sering bersifat oportunistik, tetapi semakin canggih dan semakin sulit untuk dideteksi serta dicegah. Dari seluruh sektor, perusahaan perlu bekerja lebih keras dan lebih pintar untuk mengurangi motivasi, peluang, dan akses

MASA DEPAN AKUNTANSI: BATASAN BARU TEKNOLOGI DAN KEAMANAN SIBER

Image
Warta Ekonomi, Jakarta - Menurut Dr David Bond, dosen senior di University of Technology Sydney (UTS), seorang akuntan memiliki peran penting dalam membantu organisasi untuk mengidentifikasi dan mengelola risiko secara cepat. Dalam kunjungan ke Indonesia pada pekan ini untuk mengisi kegiatan kuliah dan berkolaborasi dengan Institut Akuntan Publik Indonesia ( IAPI ), Bond membahas tentang perubahan peran akuntan dan mendorong lebih banyak siswa untuk belajar akuntansi. "Di sisi lain, aspek tradisional akuntansi yang berkaitan dengan angka-angka telah begitu cepat diotomatisasi. Saat ini masa depan seorang akuntan sebagai penasihat bisnis terpercaya tetap cerah," kata Bond melalui siaran pers yang diterima redaksi belum lama ini. Di Indonesia, sektor Usaha Kecil dan Menengah ( UKM ) memiliki arah perkembangan yang positif, tetapi laju pertumbuhan tersebut terhambat oleh kurangnya tenaga akuntan profesional. Indonesia memiliki jumlah akuntan profesional dengan proporsi te